Selasa, 27 Maret 2012

Makna Lambang Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) yang sebelumnya bernama Departemen Pendidikan dan kebudayaan (Depdikbud) memiliki lambang yang biasanya disebut dengan lambang tut wuri handayani.
lambang Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan adalah berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 0398/M/1977 tanggal 6 September 1977 dengan uraian lambang sebagai berikut:

  1. BIDANG SEGI LIMA (Biru Muda). Menggambarkan alam kehidupan Pancasila.
  2. SEMBOYAN TUT WURI HANDAYANI. Digunakan oleh Ki Hajar Dewantara dalam melaksanakan sistem pendidikannya. Pencantuman semboyan ini bearti melengkapi penghargaan dan penghormatan kita terhadap almarhum Ki Hajar Dewantara yang hari lahirnya telah dijadikan Hari Pendidikan Nasional.
  3. BELENCONG MENYALA BERMOTIF GARUDA. Belencong (menyala) merupakan lampu yang khusus dipergunakan pada pertunjukan wayang kulit. Cahaya belencong membuat pertunjukan menjadi hidup. Burung Garuda (yang menjadi motif belencong) memberikan gambaran sifat dinamis, gagah perkasa, mampu dan berani mandiri mengarungi angkasa luas. Ekor dan sayap garuda digambarkan masing-masing lima, yang berarti: “Satu kata dengan perbuatan Pancasilais”

Rabu, 21 Maret 2012

Surat Resmi Pengumuman Hasil Uji Kompetensi Awal Sertifikasi Guru Tahun 2012


Berdasarkan Keputusan Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pendidikan dan Kebudayaan dan Penjaminan Mutu Pendidikan Nomor 12344/J/KP/2012 tanggal 16 Maret 2012 tentang Penetapan Kelulusan Peserta Uji Kompetensi Awal Sertifikasi Guru Dalam Jabatan Tahun 2012, dengan ini diumumkan peserta yang dinyatakan lulus UKA dan berhak mengikuti pendidikan dan latihan profesi guru (PLPG) tahun 2012 sebanyak 248.733 orang.
Nama-nama peserta yang lulus UKA dapat dilihat berikut ini.

Senin, 19 Maret 2012

Surat Edaran Nomor: 03 Tahun 2012 Tentang Data Tenaga Honorer Kategori I Dan Daftar Nama Tenaga Honorer Kategori II

Sebagai tindak lanjut dari Surat Edaran Menteri PAN dan RB Nomor 05 Tahun 2010 tanggal 28 Juni 2010, bahwa Pejabat Pembina Kepegawaian Pusat dan Daerah telah menyampaikan daftar nama tenaga honorer kategori I Jumlah tenaga honorer kategori II.
Hasil penyampaian data tenaga honorer sebagaimana dimaksud di atas, telah dilakukan verifikasi dan validasi data tenaga honorer kategori I oleh BKN dan BPKP dan hasilnya terdapat tenaga honorer yang memenuhi kriteria (MK) dan tidak memenuhi kriteria (TMK) berdasarkan PP. No. 48 Tahun 2005 jo PP. No. 43 Tahun 2007 sebagaimana terlampir (fampiran I).

Minggu, 18 Maret 2012

Data Nilai Kelulusan UKA 2012

Hasil UKA yang direncanakan diumumkan pada 18 Maret akhirnya ditunda sampai dengan 22 Maret. Agar tidak banyak jalan yang dilalui, silakan langsung kunjungi web resminya. Sebagian bloger ada yang sengaja memanfaatkan situasi ini untuk kepentingan pribadi (komersil) dan bukan memberi informasi yang bermanfaat.

Berikut data peserta dan nilai hasil UKA ( sumber: diolah dari http://www.kemdiknas.go.id/ dan  http://www.jpnn.com)
Peserta
  1. Mendaftar: 285.884
  2. mengikuti ujian hanya 281.016 orang
  3. tidak mengikuti ujian 4.868 orang

Senin, 12 Maret 2012

Pendataan DAPODIK


 
Telah beredar surat dengan perihal Pendataan Data Pokok Pendidik (DAPODIK) yang memuat hal sebagai berikut :

1.      Sekolah segera melakukan pengisian Formulir BOS-01C dengan cara :
  1. Bagi sekolah yang online dapat meng-entry langsung menggunakan aplikasi pendataan.
  2. Bagi sekolah yang offline melakukan entry data ke Compact Disc (CD), yang selanjutnya menyerahkan ke kantor UPT Dinas DIKPORA.
2.      Aplikasi pendataan dan formulir pendataan serta pedoman pengisian formulir dapat di download di website INFO PENDATAAN.
3.      Data pokok kependidikan ini meliputi Data Individual Sekolah, Siswa, Pendidik dan Tenaga Kependidikan yang akan digunakan untuk menentukan besaran alokasi dana BOS, Subsidi Siswa Miskin, Rehabilitasi dan Program-Program lain untuk tahun anggaran 2013 dan seterusnya.
4.      Data tersebut paling lambat tanggal 15 Maret 2012 sudah terkumpulkan.

Sampai tulisan ini dimuat, Web info pendataan sebagai tempat untuk mendownload Beberapa aplikasi yang dimaksud belum menyediakannya.

Minggu, 11 Maret 2012

Aplikasi Entry Nilai SMP/MTs/SMPLB Kabupaten Bima

Aplikasi Entry Nilai SMP/MTs/SMPLB untuk Kabupaten Bima update terbaru dari Web Pak Guru Santo


Download di sini

Kamis, 08 Maret 2012

Aplikasi Entry Nilai SMP/MTs/SMPLB



Aplikasi DNT/Kartu dan Nilai SMP klik Download
DataPRG Klik Download

User Pengguna : smp23
Password : tenggara

Sumber